Hot Posts

10/recent/ticker-posts

Menjelang Bulan Agustus, Pemuda RT 03 Gelar Rapat Bersama

Caption: Rapat Pemuda RT 03 Dirumah Ketua Pemuda Yudi Bahkah
CIANJUR, timeglobalnews.net - Bulan Agustus masih beberapa Minggu kedepan, namun hal ini tidak menyurutkan para pemuda di lingkungan RT 03 RW 01 untuk merencanakan kegiatan di bulan Agustus nanti.

Dalam sambutannya Yudi Barkah, yang saat ini menjabat sebagai ketua pemuda di RT 03 RW 01, menyampaikan banyak terimakasih atas inisiatif pemuda akan keinginan tersebut.

Yudi mengajak seluruh pemuda yang ada dilingkungannya agar bekerjasama saling bahu membahu demi terwujudnya program tersebut.

"segala sesuatu harus sesuai dengan hasil rapat sebagai keputusan bersama, karena ini semua tanggung jawab kita," ujarnya, Kamis, 27/06/2018 saat di temui tgn.net, Kp. Dengkeng Desa Langensari Kecamatan Karangtengah Kabupaten Cianjur Jawa Barat.

Menurutnya, kegiatan hiburan yang di laksanakan setiap bulan Agustus merupakan kegiatan rutin tiap tahun yang di laksanakan di lingkungan RT 03, sebagai bentuk rasa syukur atas kemerdekaan yang kini dapat dinikmati.

"kita tidak semata mata hiburan, namun hikmahnya yaitu rasa kebersamaan dan tanggung jawab semua elemen masyarakat dilingkungan RT 03 terutama para pemudanya, agar semakin kokoh dan saling membantu,"ungkapnya.
Hal senada di sampaikan ketua RT 03, yang turut hadir dalam musyawarah tersebut mengatakan, bahwa rutinitas tahunan ini harus terus dipertahankan dan dikembangkan.

"jika kita mampu membuat kegiatan yang lebih besar dari tahun sebelumnya itu lebih baik, mudah mudahan bulan Agustus tahun ini, program yang sudah di sepakati dan hasil musyawarah bersama ini bisa terwujud," harapnya. 




Liputan: Dr

Posting Komentar

0 Komentar