Hot Posts

10/recent/ticker-posts

Pemkab Palas Adakan Diskusi Politik Meningkatkan Partisipasi Perempuan

PALAS, timeglobalnews.net, Untuk meningkatkan partisipasi perempuan dalam berpolitik, pemerintah daerah Kabupaten Padang Lawas (Palas) melalui Kembangpol mengadakan acara koordinasi forum-forum diskusi politik pada kamis (26/7/2018) di hotel Al-Marwah Sibuhuan,  Jalan, KH.Dewantara Sibuhuan, kelurahan pasar Sibuhuan, kecamatan Barumun,  kab. Palas, Sumatera Utara.

Kehadiran perempuan dalam politik  adalah, pemenuhan kebutuhan dan kepentingan perempuan mengharuskan kehadiran perempuan itu sendiri dalam arena politik (politics of presence),  agar perempuan mampu mendefinisikan dan menginterpretasikan kebutuhan perempuan mempunyai status politik yang jelas dalam arena politik. 

Acara dibuka bupati Padang Lawas,  H. Ali Sutan Harahap melalui asisten 1,  Gt. Hamonangan, hadir dari Badan Kesbangpol provinsi Sumatera Utara,  kepala bidang politik dalam negeri, Fazri Efendi Pasaribu, SH, MH, dan
komesioner KPU Palas Amran Pulangan sebagai narasumber.

Terlihat di acara tersebut, Kakan kembangpol Palas,  Gojali, SE didampingi kasi Orpol, Irman Syah Nasution SE dan para staf mensukseskan acara.  



Liputan: Iwan Lubis

Posting Komentar

0 Komentar