JEMBER,timeglobalnews.net,Kapal nelayan Joko Berek tengelam pada kamis (19/07/2018)di Puger Jember.
Akibat tengelamnya kapal Nelayan Joko Berek akibat diterjang ombak tinggi,sehingga kapal terbalik.
Kejadian tengelamnya kapal tersebut di perairan Pelawangan,Desa Puger Kulon,Kecamatan Puger,Kabupaten Jember Jawa Timur(19/07) sekitar pukul 08:15 Wib.
Akibat peristiwa ini, dilaporkan dari 25 penumpang termasuk ABK dan nakoda kapal,5 penumpang tewas,11 penumpang selamat,sisanya sampai hari ini,Jum'at(20/07)masih dalam pencarian tim SAR Kabupaten Jember Jawa Timur.
Kapolres Jember AKBP Kusworo Wibowo membenarkan tenggelamnya Kapal Nelayan Joko Berek yang dinahkodai Haji Dirman (50). saat pulang melaut tenggelam akibat dihantam ombak besar,” Kamis (19/7/2018)
"Saat tengelam kapal di perkirakan mengangkut 25 penumpang,semuanya adalah nelayan.Kapal tengelam karena dihantam ombak tinggi di pelawangan akhinya kapal tersebut terbalik,"ujar Kapolres.
Dari saksi mata Sriyatun(42) kejadian tengelamnya kapal nelayan Joko Berek itu disaksikan langsung sejumlah warga sekitar pantai,beberapa warga menjerit histeris karena menyaksikan langsung detik-detik tengelamnya kapal tersebut.
Sampai berita ini di turunkan (20/07)tim SAR,dan BPBD Kabupaten Jember dan relawan terus melakukan pencarian korban yang belum diketemukan.
Laporan. : Susilo
Editor. : Dede Rohman
Editor. : Dede Rohman
0 Komentar